HMP HES FAI UMS ADAKAN PENGMASY



mahasiswa HES bersama tokoh masyarakat
Himpunan Mahasiwa Program (HMP) Studi Hukum Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Surakarta mengadakan pengabdian masyarakat selama tiga hari, 24-26 Nopember 2017 di desa Bendosari, Kecamatan Bendosari, Kabupaten Sukoharjo. Pengabdian masyarakat ini merupakan bagian dari semarak milad Program Studi Hukum Ekonomi Syariah yang ke-32. Ada banyak kegiatan yang akan diselenggarakan dalam pengabdian ini, yaitu pelatihan kewirausahaan, pelatihan hasta karya, pengajian akbar, pengajaran TPA, dan outbond.
masyarakat khusyu dengarkan tausiah

Pengabdian seperti ini sangat diperlukan dalam rangka membangun lifeskill mahasiswa. Dengan pengabdian ini diharapkan mahasiswa memiliki kemampuan berkomunikasi, berlatih berinteraksi dengan masyarakat, belajar berempati dengan masyarakat, berlatih memberikan edukasi kepada masyarakat terkait dengan problem-problem yang dihadapi masyarakat, membangun kecerdasan emosi, dan menemukan inspirasi-inspirasi yang nantinya bisa didiskusikan saat mereka berada di kampus.